pilihan +INDEKS
Harga Bahan Olahan Karet di Riau Mengalami Kenaikan

PEKANBARU - Harga bahan olahan karet rakyat (Bokar) baik tingkat petani maupun di beberapa unit pengolahan dan pemasaran bokar (UPPB) di Provinsi Riau, secara umum mengalami kenaikan untuk periode akhir Maret 2022.
"Harga bokar secara umum naik, dan ada yang stagnan. Artinya ada yang harga tidak naik tapi mampu bertahan di harga pekan lalu. Namun, secara umum naik," kata Kepala Bidang (Kabid) Pengolahan dan Pemasaran, Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau, Defris Hatmaja di Pekanbaru, Senin (28/3/2022).
Ia menjelaskan bahwa untuk harga bokar ditingkat petani/KUB Kabupaten Kampar sebesar Rp11.700 per kg atau tidak mengalami penurunan dan kenaikan harga dari harga minggu lalu atau harga minggu ini masih sama dengan harga minggu lalu.
Lalu, tingkat petani/KUB Kabupaten Rokan Hulu sebesar Rp10.721 per kg atau mengalami kenaikan harga dari harga minggu lalu sebesar Rp159 per kg, Kabupaten Rokan Hilir sebesar Rp12.000 per kg harga minggu ini atau mengalami kenaikan dari harga minggu lalu sebesar Rp500 per kg.
Sedangkan, untuk tingkat Apkarkusi di Kabupaten Kuansing harga bokar sebesar Rp12.459 per kg harga minggu ini atau mengalami kenaikan harga dari harga minggu lalu sebesar Rp246 per kg.
Lalu, ditingkat UPPB Kabupaten Indragiri Hulu sebesar Rp11.100 per kg atau harga minggu ini masih sama dengan harga minggu lalu.
"Nah, untuk harga bokar ditingkat pabrik atau Gapkindo dengan tingkat kekeringan (KKK) 100% untuk minggu ini sebesar Rp22.100 per kg. Ini memang mengalami penurunan harga dari minggu lalu sebesar Rp200 per kg," jelasnya.
Ia pun tak henti-hentinya mengimbau agar petani Riau memperkuat kelembagaan petani karet untuk bergabung dalam UPPB. "Supaya mutu hasil karet rakyat menjadi bersih dan harga ditingkat petani menjadi meningkat," tukasnya.
Berita Lainnya +INDEKS
TP PKK Kab. Kampar Gelar Sosialisasi Etika Berbusana Bagi Perempuan Sesuai Norma Dan Budaya Kab. Kampar
Bangkinang Kota, TP PKK Kabupaten Kampar yang digawangi oleh T. Nurheryani Ahmad Yuzar, pada kali.
Wabup Resmikan Koperasi Merah Putih Pandau Permai
Siak Hulu : Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti, S, Ag, M,Si membuka secara resmi Kop.
Bupati Kampar Dengarkan Laporan Banggar Tentang RPP APBD Kampar Tahun 2024
Bangkinang Kota, Bupati Kampar Ahmad Yuzar, S,Sos, MT menghadiri sekaligus mendengarkan laporan B.
Usai Launching MBG Sibiruang, Bupati Kampar Ajak Rombongan Kantor Staf Presiden Tinjau Candi Muara Takus
Muara Takus : Usai melaunching Dapur Makan Bergizi Gratis Sibiruang, Bupati Kampar mengajak rombo.
Puluhan Anak Di Kec. Kampar Ikuti Sunat Massal, Kerjasama GOW, BAZNAS Dan IDI Kab. Kampar
Kampar - Puluhan anak di Kecamatan Kampar ikuti Sunat Massal yang diadakan .
Bupati Kampar Ahmad Yuzar Jadi Inspektur Upacara Peringatan HANI tahun 2025
Bangkinang Kota - Bupati Kampar Ahmad Yuzar, S.Sos, MT menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari .